Terimakasih atas kunjunagan anda
Batman Begins - Diagonal Resize 2

Rabu, 16 Oktober 2013

Indonesia Bisa Jadi Kekuatan Ekonomi Dunia

MENTERI Perdagangan Gita Wirjawan menyatakan, optimismenya jika Indonesia sangat bisa menjadi negara dengan kekuatan ekonomi terbesar ke-6 atau 7 dunia dalam rentang waktu 20 tahun ke depan. Dengan kondisi tersebut, sangat memungkinkan Indonesia memiliki potensi ekonomi sebesar US$6-7 triliun, asalkan melakukan beberapa langkah tertentu.

“Dalam waktu 15 tahun terakhir, proses demokrasi di Indonesia berubah sangat fantatis,. Hal tersebut sangat baik bagi seluruh rakyat serta pembangunan politik bagi prospek ekonomi ke depan,”kata Gita saat memberi sambutan diskusi buku “How Asia Works” karya Joe Studwell, di Jakarta, Jumat, (25/10).

Seperti banyak diceritakan mengenai ekonomi beberapa negara Asia saat ini dalam buku Joe tersebut, Gita menyebut jika Indonesia tengah berada pada kondisi kemajuan yang sedikit lebih baik dalam hal pembiayaan. Hal itu, lanjutnya, menjadi dasar aspirasi terkait sistem pertanian dan sektor manufaktur.

“Saya rasa masa depan Indonesia akan sangat cerah. Saat ini, kita perlu melihat misi dari tiga sektor tersebut di mana Indonesia bisa dengan mudah menjadi negara dengan ekonomi yang menginspirasi, seperti halnya Korea Selatan,”kata Gita menambahkan.

Dicontohkan Gita, dalam buku Joe Studwell tersebut, juga menggambarkan bagaimana Korea Selatan membuat perencanaan peta jalan jangka panjang tenaga kerja industri guna mencapai tujuan di sektor industri, pertanian, serta berhasil menjadi eksportir budaya.

Maka itu, dalam diskusi juga mengemuka, kebutuhan Indonesia untuk menjadi negara industri, namun di sisi lain juga mampu menjadi eksportir budaya sebagai kekuatan yang lembut.

“Indonesia adalah negara dengan 250 juta penduduk, menjadi negara demokrasi ketiga terbesar dunia, dan menjadi negara dengan penduduk terpadat dunia saat ini telah siap tumbuh menuju peringkat lebih baik dengan langkah pasti yang diambil hari ini atau esok,”ujar Gita.

Dalam diskusi tersebut, Joe juga mengemukakan, beberapa hal yang diyakininya menjadi sangat penting bagi para aktor di tiga sektor yakni pertanian, manufaktur, dan kontrol terhadap modal dan pembiayaan.

Sebagai informasi, Joe Studwell merupakan seorang penulis, jurnalis, dan pembicara publik yang telah menerbitkan beberapa buku bertemakan ekonomi dan politik di antaranya The China Dream (2002), Asian Godfathers (2007), dan How Asia Works (2013) yang menggambarkan perkembangan ekonomi, di beberapa wilayah Asia.
- See more at: http://www.jurnas.com/news/111969/Indonesia_Bisa_Jadi_Kekuatan_Ekonomi_Terbesar_Enam_Dunia_/1/Ekonomi/Ekonomi#sthash.ZjqUFBPP.dpuf

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | GreenGeeks Review